TA DIGITAL
Analisis Komparatif Kinerja Keuangan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Sebelum dan Sesudah Penggunaan Layanan Mobile Banking (Livin by Mandiri) Periode 2019-2024 = Comparative Analysis of the Financial Performance of PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Before and After Using Mobile Banking Services (Livin by Mandiri) for the Period 2019-2024
Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan kinerja keuangan pada PT Bank
Mandiri (Persero) Tbk sebelum dan sesudah penggunaan layanan mobile banking
(Livin by Mandiri). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
kuantitatif dengan menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan triwulan
tiga tahun sebelum penggunaan layanan mobile banking (Livin by Mandiri) dan
tiga tahun sesudah penggunaan layanan mobile banking (Livin by Mandiri).
Indikator rasio keuangan yang digunakan dalam penelitian ini antara lain: Return
on Asset (ROA), Net Inteerst Margin (NIM), Biaya Operasional terhadap
Pendapatan Operasional), Non Performing Loan (NPL), dan Loan to Deposit
Ratio (LDR). Teknik sampling menggunakan sampling jenuh. Alat uji hipotesis
menggunakan uji beda Uji Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil dari uji beda
menunjukkan terdapat perbedaan signifikan kinerja keuangan yang diukur dengan
Return on Asset (ROA), Biaya Operasional terhadap Pendapatan Operasional
(BOPO), dan Non Performing Loan (NPL) sebelum dan sesudah penggunaan
layanan mobile banking (Livin by Mandiri). Sebaliknya, tidak terdapat perbedaan
signifikan kinerja keuangan yang diukur dengan Net Ineterst Margin (NIM) dan
Loan to Deposit Ratio (LDR) sebelum dan sesudah penggunaan layanan mobile
banking (Livin by Mandiri).
Tidak tersedia versi lain