SKRIPSI DIGITAL
Kaji Eksperimental Kinerja Turbin Angin Poros Horizontal Tipe Flat Taper 4:5 dan Sudut Luaran 25° dengan Variasi Jumlah Sudu = Experimental Study of the Performance of a Flat Taper 4:5 Horizontal Axis Wind Turbine with a 25° Exit Angle and Variations in the Number of Blades
Penelitian ini bertujuan untuk merancang, membuat, menguji, dan mengkaji secara eksperimental kinerja turbin angin poros horizontal tipe flat taper 4:5 dan sudut luaran 25°. Variabel penelitian adalah variasi jumlah sudu 6, 9, dan 12 yang diuji pada kecepatan angin 3 m/s, 5 m/s, 7 m/s, dan 9 m/s. Turbin mempunyai diameter 1,1 m, panjang sudu 470 mm, serta lebar top sudu 110 mm dan lebar bottom sudu 137 mm. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen dengan skala laboratorium dan mengukur parameter seperti kecepatan angin, putaran turbin, tegangan, dan arus. Analisis dilakukan dengan membandingkan kinerja turbin pada masing-masing jumlah sudu. Hasil analisis menunjukkan bahwa efisiensi sistem sangat dipengaruhi oleh jumlah sudu dan kecepatan angin. Kinerja yang paling optimum dicapai pada kecepatan angin 3 m/s dengan jumlah sudu 9 buah, yakni sebesar 12,51% sedangkan pada kecepatan angin 5 m/s dengan jumlah sudu 9 buah efisiensi tertinggi sebesar 3,95%. Efisiensi tertinggi pada kecepatan 7 m/s sebesar 2,03% dengan jumlah sudu 6 dan pada kecepatan angin 9 m/s efisiensi tertinggi sebesar 0,95% dengan jumlah sudu 6. Efisiensi tertinggi masing-masing variabel dihasilkan pada kecepatan angin rendah yakni 3 m/s dan 5 m/s, sehingga dapat disimpulkan bahwa turbin ini cocok diterapkan pada kecepatan angin rendah.
Kata Kunci: turbin angin poros horizontal, sudut luaran 25°, taper 4:5, jumlah sudu, efisiensi sistem.
Tidak tersedia versi lain