TA DIGITAL
Implementasi Steganografi Pada Digital Watermark Untuk Meningkatkan Keamanan Hak Cipta Digital Dalam Konten Kreatif = Implementation of Steganography in Digital Watermarking to Enhance Copyright Security in Creative Content
              Muhammad Farel Aryasatya dan Nabiha Kailang Wirakrama, “Implementasi Steganografi Pada
Digital Watermark Untuk Meningkatkan Keamanan Hak Cipta Digital Dalam Konten Kreatif”.
Tugas Akhir DIII Program Studi Teknik Informatika Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri
Semarang, di bawah bimbingan Kuwat Santoso, S.Kom., M.Kom. dan Drs. Parsumo Rahardjo,
M.Kom. Agustus 2025.
Tingginya angka pelanggaran hak cipta pada konten digital, khususnya karya visual, menjadi
permasalahan utama yang diangkat dalam penelitian ini. Penyalahgunaan melalui manipulasi
gambar di berbagai platform digital menuntut adanya mekanisme perlindungan yang tidak hanya
menjaga kualitas visual karya, tetapi juga mampu memberikan bukti kepemilikan yang sah.
Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan teknik steganografi pada digital watermark
melalui sebuah website portofolio kreator, sehingga karya digital dapat didistribusikan secara lebih
aman dan terhindar dari penyalahgunaan. Metode pengembangan sistem menggunakan model
waterfall dengan tahapan analisis kebutuhan, perancangan, implementasi, integrasi, hingga
pengujian. Proses perlindungan dilakukan dengan metode steganografi Least Significant Bit (LSB)
untuk menyisipkan pesan rahasia sebagai watermark tersembunyi dalam gambar. Sistem dilengkapi
dengan modul validasi gambar dan hashing untuk mendeteksi duplikasi, serta modul transaksi
pembelian karya yang menghasilkan secret code sebagai verifikasi watermark. Pengujian dilakukan
menggunakan blackbox testing, whitebox testing, serta kuesioner untuk menilai kepuasan pengguna.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem berhasil menyisipkan watermark tanpa menurunkan
kualitas visual, mendeteksi duplikasi dengan baik, dan memberikan verifikasi kepemilikan yang
akurat. Tingkat keberhasilan fungsionalitas sistem mencapai 100%, sementara kepuasan pengguna
berada pada kategori “sangat baik”. Dengan demikian, penerapan steganografi dalam digital
watermark terbukti efektif dalam meningkatkan keamanan hak cipta digital sekaligus mendukung
perlindungan karya kreatif di era digital. Kata kunci: Steganografi, Digital Watermark, Least Significant Bit, Keamanan Hak Cipta, Website
Portofolio.            
Tidak tersedia versi lain