TA DIGITAL
Pengaruh Beban Kerja terhadap Kepuasan Kerja Karyawan PT Nasmoco Siliwangi Semarang = The Influence of Workload on Employee Job Satisfaction of PT Nasmoco Siliwangi Semarang
              PT Nasmoco Siliwangi Semarang adalah salah satu cabang Nasmoco area Jawa 
Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta yang merupakan dealer resmi Toyota di 
Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh beban kerja 
terhadap kepuasan kerja karyawan PT Nasmoco Siliwangi Semarang. Metode 
pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan penyebaran angket atau 
kuesioner. Kuesioner yang digunakan dalam penelitian ini meggunakan skala likert. 
Metode pengambilan sampel adalah sampel jenuh, dengan total responden 73. Alat 
analisis yang digunakan di antaranya uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, 
analisis regresi linier sederhana, uji t, dan uji koefisien determinasi. Perhitungan 
alat bantu statistik yang digunakan adalah IBM SPSS versi 25. Hasil analisis regresi 
linier sederhana menunjukkan persamaan regresi Y = 4,997 – 0,747. Hasil 
penelitian menunjukkan bahwa beban kerja berpengaruh negatif dan signifikan 
terhadap kepuasan kerja PT Nasmoco Siliwangi Semarang. Hasil koefisien 
determinasi menunjukkan besarnya R square sebesar 0,340, yang dapat diartikan 
bahwa beban kerja memberikan pengaruh sebesar 34% dan sisanya sejumlah 66% 
dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.            
Tidak tersedia versi lain