TA DIGITAL
Implementasi Pemasaran Online Melalui Analisis Manfaat dan Literasi Keuangan Dalam Upaya Meningkatkan Laba UMKM di Tuban Jawa Timur = Implementation of Online Marketing Through Benefit Analysis and Financial Literacy in an Effort to Increase MSME Profits in Tuban East Java
              Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis manfaat dan literasi keuangan dalam 
upaya meningkatkan laba UMKM di Tuban Jawa Timur. Data dikumpulkan melalui 
teknik Purposive Sampling terhadap 11 informan pelaku UMKM di Tuban Jawa 
Timur. Puposive Sampling meneliti sampel yang dianggap paling mengerti tentang 
masalah yang akan diteliti oleh peneliti. Sedangkan pengambilan data melalui data 
primer yaitu melalui informan secara langsung yang terkait dengan penelitian dan 
menggunakan data sekunder melalui jurnal, skripsi, buku dan data lainnya. Hasil 
dari penelitian ini membuktikan bahwa pemasaran online memiliki manfaat untuk 
meningkatkan laba UMKM di Tuban Jawa Timur. Literasi Keuangan yang dimiliki 
UMKM juga membuat keuangan UMKM menjadi lebih teratur dan juga dapat 
menghindarkan UMKM dari resiko finansial seperti kredit macet dan 
kebangkrutan.            
Tidak tersedia versi lain